Menara TV Sapporo 1.76

Sapporo-shi, Hokkaido
Japan

About Menara TV Sapporo

Menara TV Sapporo Menara TV Sapporo is a well known place listed as Landmark in Sapporo-shi , Architect in Sapporo-shi ,

Contact Details & Working Hours

Details

Menara TV Sapporo atau Sapporo TV Tower adalah sebuah menara di Taman Odori, Sapporo, Jepang. Menara ini selesai dibangun pada tahun 1957, tingginya 147,2 m, dan memiliki dek observasi pada ketinggian 90,38 meter. Pengunjung dapat memasuki lantai 1 (pintu masuk), lantai 2, dan lantai 3 (toko/restoran) dengan gratis, namun dipungut biaya masuk untuk naik hingga ke dek observasi. Dari dek observasi, pengunjung dapat melihat pemandangan kota Sapporo dan Taman Odori. Pada keempat sisi luar menara ini terdapat jam digital berukuran 9,5 m × 5,48 m dari Panasonic.SejarahMenara televisi ini diresmikan pada 24 Agustus 1957. Arsiteknya bernama Tachū Naitō yang juga merancang Menara Tokyo. Total biaya pembangunan sebesar 170 juta yen. Setelah selesai dibangun pada bulan Desember 1956, menara ini berfungsi sebagai stasiun pemancar NHK Sapporo (mulai 22 Desember 1956) yang melakukan tayangan televisi pertama di Hokkaido. Sapporo Television Broadcasting (STV) menggunakan menara ini sebagai pemancar mulai 1 April 1959.Pada tahun 1956, Hokkaido Broadcasting membangun fasilitas transmisi di Gunung Teine yang jangkauan siarannya lebih luas dari Menara TV Sapporo. NHK Sapporo lalu memindahkan pemancarnya ke Gunung Teine sejak 27 Mei 1962 dan STV mulai 19 Januari 1969. Menara TV Sapporo sekarang ini berfungsi sebagai penguat untuk stasiun radio lokal di Sapporo, NHK-FM, AIR-G' (FM Hokkaido) dan FM North Wave, dan pemancar cadangan NHK (NHK General TV, NHK Educational TV, dan NHK-FM). Pada September 2005, di menara ini dipasang antena STL untuk mengirimkan tayangan televisi terrestrial digital ke pemancar di Gunung Teine.