Rollaas Mumbul Garden 3.4

PT. PERKEBUNAN NUSANTARA XII - KEBUN MUMBUL
Jember, 68174
Indonesia

About Rollaas Mumbul Garden

Contact Details & Working Hours

Details

Wisata Agro “MUMBUL GARDEN” merupakan salah satu obyek wisata baru milik PTPN XII (Persero) Kebun Mumbul, yang terletak 7 km selatan Kota Jember, tepatnya di Desa Lengkong, Kecamatan Mumbulsari,Kabupaten Jember. Secara geografis Wisata Agro “MUMBUL GARDEN” terletak sangat dekat dengan Kota Jember.

Wisata Agro “MUMBUL GARDEN” menawarkan oase yang unik bagi wisatawan. Berdiri sejak 18 September 2010, sebagai hasil pengembangan ex pengolahan Kopi dan Kakao sebelumnya, milik Landbouw Match Oud Djember (LMOD) yang didirikan tahun 1905.

Memadukan konsep wisata air dan dunia wisata perkebunan Karet,Sengon Laut, Tebu, Pepaya, Pisang dan Buah Naga yang sejuk dalam areal
lebih kurang 24 ha. Wisata Agro “MUMBUL GARDEN” siap memanjakan setiap pengunjung dengan konsep ONE STOP SERVICE mulai jam 07.00 setiap harinya, selain itu tersedia fasilitas pendukung seperti pasar hidangan + minuman sari tebu, serta fasilitas umum lain seperti lapangan tennis, jogging track, musholla,
delman, gasebo (pondok),toilet, tempat parkir dan gedung pertemuan yang bisa menampung lebih kurang 300 orang